Malware Pencuri Data Bank di Aplikasi Fast Cleaner, Hapus Segera!

Awas, Malware Pencuri Data Bank di Aplikasi Fast Cleaner!
Malware Pencuri Data Bank di Aplikasi Fast Cleaner, Hapus Segera!
Foto: Geralt/Pixabay

PriludeStudio.com – Tasikmalaya. Malware pencuri data Bank di aplikasi Fast Cleaner, hapus segera! Malware baru bernama Xenomorph ini mengincar pengguna Android di seluruh dunia. Malware ini menyebar lewat aplikasi di Google Play Store yang sudah diunduh lebih dari 50.000 kali.

Peneliti di perusahaan keamanan siber Threat Fabric menemukan malware Xenomorph pada aplikasi Fast Cleaner yang mengklaim dapat mendongkrak performa ponsel penggunanya. Ini merupakan strategi klasik yang digunakan oleh penyebar malware karena selalu ada pengguna yang mencari alat untuk meningkatkan kinerja ponsel.

Untuk bisa mengelabui proses review di Play Store, Fast Cleaner baru mengeluarkan muatan berbahayanya setelah diinstal, jadi aplikasinya masih bersih saat didaftarkan.

Malware Xenomorph saat ini belum berfungsi sepenuhnya karena masih dalam tahap pengembangan. Tapi menurut ThreatFabric, malware ini membawa ancaman yang cukup signifikan karena sudah bisa mencuri informasi perbankan dan menargetkan 56 bank Eropa.

Misalnya, malware ini bisa mencegat notifikasi, mencatat log SMS, dan menggunakan injeksi untuk melakukan serangan overlay. Jadi malware ini sudah bisa mencuri kredensial dan one-time password yang biasa digunakan pengguna untuk melindungi rekening banknya.

Setelah dianalisis, ThreatFabric menemukan bahwa kode Xenomorph mirip dengan yang ada di trojan banking Alien. Ini menandakan bahwa dua malware tersebut berhubungan, entah Xenomorph adalah penerus Alien atau ada developer yang sama-sama mengembangkan keduanya.

Trojan banking seperti Xenomorph dan Alien biasanya diluncurkan untuk mencuri informasi sensitif, mengambil alih rekening bank, melakukan transaksi keuangan tanpa sepengetahuan korban, dan operatornya akan menjual data korban ke aktor lainnya yang tertarik, seperti dikutip dari Bleeping Computer, Rabu (23/2/2022).

Meski malware Xenomorph masih dalam tahap pengembangan, ThreatFabric mengungkapkan operatornya mungkin akan menambahkan kemampuan yang lebih canggih di masa depan. Pelan-pelan, malware ini akan mencapai potensi penuhnya dan bisa sejajar dengan trojan banking Android lainnya.

Untuk menghindari malware yang beredar di Play Store, para pengguna Android disarankan untuk tidak menginstal aplikasi yang menawarkan berbagai macam keunggulan yang dijanjikan lenih dari batas. Selalu cek kembali review yang ditinggalkan oleh para pengguna juga bisa membantu menghindari aplikasi berbahaya.

Anda mungkin juga suka...

Artikel Populer

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.